Kamis, 20 Desember 2012

Diet Sukses Artis Selebritis Indonesia

Rahasia Diet Sukses Artis | Resep Diet Sukses | Tips Cara Diet Sukses ala Artis Selebritis Indonesia

Kelebihan Berat Badan atau Obesitas menyebabkan Tubuh Menjadi gemuk/gendut dan tak proporsional, hal tsb adalah hal yang menakutkan bagi wanita maupun pria. Artis Selebritis pun mengalami problem yang sama, apalagi mereka dituntut untuk selalu tampil cantik dan menarik di depan kamera. Nah, jika tubuh mulai melar, hatipun jadi risau.

Akhirnya beragam cara dilakukan para Artis/Selebritis agar kembali menarik, mulai dari diet ketat, sedot lemak, olahraga, sampai memilih menjalani hidup sehat.


Berikut ini beberapa tips dari Artis selebritis Indonesia yang sukses menjalankan diet mereka :


Tips cara diet ala Artis dan PEMAIN film Cantik Christina Santika :

Christina Santika Artis Indonesia PEMAIN film “Virgin 2”, mengaku menjalankan diet untuk menjaga bentuk tubuhnya
Diet artis


“Aku diet. Aku makan sehari dua kali, pagi dan siang, malamnya sayuran dan buah,” ucapnya saat ditemui okezone di kantor MNC Picture, Gedung HighEnd, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Christina mengaku sangat mengatur pola makan sehari-hari.

“Kalau pagi, aku selalu sarapan roti, susu, atau nasi goreng pakai telur dan sosis. Untuk siang, aku makan seperti biasa, yaitu nasi, pakai ayam, tahu, tempe. Sedangkan malam, aku makan buah dan sayuran,” tuturnya.

Selain itu, Christina juga mengungkapkan bahwa olahraga adalah salah satu faktor penting untuk menurunkan berat badan.

“Terpenting adalah olahraga. Aku biasanya lari setiap pagi. Waktu itu berat badan aku sempat 60 kg, tapi kemudian aku coba makan dua hari sekali, lalu olahraga, badan aku bisa kurus lagi,” tutupnya


Diet Artis Kumalasari Habiskan Rp50 Juta

Artis Kumalasari mengaku ingin terlihat menarik saat kembali ke dunia seni peran. Tak tanggung-tanggung wanita yang  dikenal perannya di sinetron Bidadari, itu, menghabiskan Rp50 juta untuk program diet sampai tubuhnya terlihat langsing kembali.
Diet ala Artis
Aku diet habis melahirkan. Dari mulai akupuntur, sliming di balut, minum obat. Pusing deh, kecantikan itu mahal ya. Gaji direktur saja kalah untuk perawatan itu,hahaha” ungkap wanita yang akrab disapa Mala, ini, saat ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu.

Vakum di dunia keartisan selama satu tahun, Mala merasa belum pede menghadapi kamera. Selama vakum dia fokus dengan kehamilannya, dan kini telah dikaruniai seorang putri bernama Keisha Aira Natania (2).

Selain dunia hiburan, Mala juga sudah membuka beberapa lini bisnis, salah satunya menjadi distributor tunggal parfum dengan merek artis terkenal Indra Bruggman dan Angel Elga.

“Sekarang kan baru muncul lagi nih. Satu bulan ini saya mulai diet lagi. Dulu kan kalau di bisnis badan gemuk enggal terlalu masalah. Tapi kalau di dunia hiburan itu benar-benar harus menjual penampilan,” katanya.

Wanita yang juga aktif di politik, ini, berharap comeback-nya dia di hiburan bisa diterima dengan dengan baik oleh masyarakat.

Tips Diet ala Syahrini

Agar berat badannya tetap ideal, artis yang gemar belanja barang branded ini rela hanya makan nasi dua sendok sehari, banyak makan buah dan sayuran, serta berolahraga secara rutin. Hasilnya, ia bisa menurunkan berat badan 7 kg (dari 52 kg menjadi 45 kg) hanya dalam dua minggu. Mau coba? Pastinya siap-siap kelaparan bagi yang tak biasa diet ketat!


Cara Diet Sukses Artis Presenter Ruben Onsu, Setop Makan Nasi

DIET adalah salah satu cara untuk menghilangkan timbunan lemak dalam tubuh. Berbagai macam jenis diet pun marak saat ini. Salah satu artis Indonesia yang menjalankan diet dengan sukses adalah Ruben Onsu.
Diet Artis Presenter
Bagaimana artis kelahiran 15 Agustus 1983 silam ini bisa menjalankan diet dan sukses menurunkan berat badannya? Kontrol makan menjadi salah satu cara diet Ruben Onsu.

“Saya menghilangkan nasi dalam menu sehari-hari. Tentu tidak sekaligus langsung menghilangkan nasi, namun secara bertahap,” ungkap penyanyi lagu hip hura ini saat ditemui Okezone di studio Global TV, Jakarta, Kamis (30/08/2012).

Mengurangi karbohidrat memang menjadi pilihan dalam diet sehat. Nasi merupakan sumber energi karena mengandung karbohidrat dan gula yang membuat Anda bisa menjalankan aktivitas sehari-hari.

“Menghilangkan nasi dari menu tentu tidak dapat dilakukan sekaligus, Anda harus mulai secara bertahap, dan menyiapkan pengganti nasi sebagai sumber karbo. Saya memilih roti gandum sebagai asupan karbo, karena lebih sehat dari nasi,” jelas Ruben

Cara Diet Ivan Gunawan

Desainer dan presenter bertubuh bulat ini memang getol menurunkan berat badan, selain untuk tampil langsing masalah kolesterol juga membuatnya khawatir. Ivan lebih nyaman melakukan sedot lemak daripada harus diet mati-matian yang bikin sakit. Usai menjalani sedot lemak akhir Juli lalu, Ivan menghindari makan nasi dan mengurangi makanan manis. Meski harus merogoh kocek sekian rupiah, tapi Ivan bisa memangkas beberapa kilo berat badannya, dan pakaian ukuran XL pun sudah cukup besar bagi tubuhnya.


Cara Diet Artis Wulan Guritno Turunkan Berat Badan Pasca melahirkan

Pasca melahirkan, Jeremiah Alric Dimitri pada 19 November 2011 lalu, Wulan Guritno mulai berusaha menurunkan bobot tubuhnya. Ia ingin segera langsing karena April mendatang, ibu tiga anak ini akan kembali sibuk dengan kegiatan syuting.
Tips Diet Artis

Meski masih memberikan ASI untuk si bungsu Alric, Wulan tetap pada keputusannya untuk menjalani diet. Ia, tak bisa lagi makan seenaknya seperti dulu. Diet karbo pun ia jalani demi langsing.

“Kebetulan bulan April ada rezeki. Meski nggak mungkin bobot tubuh balik 100 persen dalam waktu sebulan, tapi, saya enggak mungkin juga kerja dengan badan seperti ini, ya setidaknya enak dilihat aja,” kata Wulan saat ditemui di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan.

Meski tak yakin ukuran tubuhnya kembali ideal, Wulan tetap mengatur pola makannya. Selain menjalani diet karbo, Wulan juga rajin melakukan olahraga lari.

“Saya enggak makan karbo, pelan-pelan luruh. Lari setiap hari 30 menit, baru seminggu turun 3 kilogram. Pokoknya aku ingin hilangkan lemak belukar,” katanya.

Meski lelah menjalani diet, usaha Wulan tak sia-sia. Saat ini berat badannya pun berkurang hampir 8 kilogram. “Sekarang 68 kg, berat badan normal 55 kg. Jadi, sekarang sisa 13 kg lagi yang harus hilang,” katanya.

Tips Cara Diet Joanna Alexandra

Joanna lebih memilih menjalani diet yang simpel. Stop makan di atas jam 8 malam, antimakan nasi, mengurangi konsumsi coklat dan hanya mengonsumsi sereal. Agar kondisi tubuh tak ngedrop, Joanna tetap makan daging dan sayuran. Hasilnya, dia bisa menurunkan berat badan 11 kg selama 3 bulan. Dari bobot 60 kilo turun menjadi 49 kilo. Wanna try this one?


Tips Cara Diet Sehat ala Alexandra Gottardo

Memiliki bentuk tubuh yang ideal, menjadi syarat wajib bagi selebriti seperti Alexandra Gottardo. Bagaimana cara aktris kelahiran 9 Januari 1985 itu menjaga tubuhnya?

Alexandra GottardoJika sedang menjalankan program diet, Alexandra akan memulai harinya dengan sarapan yang rendah karbohidrat. Setelah itu, bintang 'Tanah Air Beta' itu akan olahraga setidaknya 30 menit.
Tips Diet Artis
"Pagi makan roti gandum pakai ayam dan minum jus. Kalau siang, makan nasi merah sama sayur? dan pas makan malam karbohidratnya dikurangin. Minum susu yang low fat saja," ungkapnya saat ditemui usai acara pembukaan 'The Body & Face Lab' di Mall Gandaria City, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (2/12/2010).

Menurut Alexandra, diet yang bagus tidak diukur dengan hasil yang instan. Namun ia pernah menurunkan bobot tubuhnya sebanyak 5 kilogram dalam waktu satu bulan dengan olahraga yang keras dan diet ketat.

"Aku dulu ikut basket selama enam tahun, terus ikut futsal, thaiboxing juga," ujar aktris dengan bobot tubuh 57 kilogram dan tinggi 179 centimeter itu.

Jika jadwalnya sedang padat dan tidak sempat olahraga, Alexandra memilih cara yang lebih praktis. Biasanya, kekasih Samuel Zylgwyn itu melakukan perawatan di beauty center

Tips Cara Diet Marcell Chandrawinata

Adik Nadine Chandrawinata ini rela diet ketat menurunkan berat badan demi perannya di film Pupus. Marcell mengurangi porsi makan, memperbanyak minum air mineral dan vitamin. Meski awalnya lemas dan drop, tapi Marcell mulai terbiasa dengan diet yang dijalaninya. Hasilnya, dia sukses memeras bobot tubuhnya dari 82kg jadi 74kg. Agar berat badannya tetap stabil, Marcell hanya makan besar 2 kali dalam sehari, padahal saat tubuhnya masih mekar, dia biasa makan 5 kali dalam sehari.

Tips Diet Artis Wanita Jessica Iskandar

Bagi Jessica tinggi dan berat badan tak ideal membuatnya terasa gemuk. Agar berat badannya tetap stabil, Jessica memilih banyak minum air putih dan air beroksigen, konsumsi buah dan catering diet. Catering diet dipilihnya karena mampu mengontrol berat badan dengan menu sehat dan bisa berganti setiap harinya. Misalnya, hari Senin makanan Itali, Selasa makanan Jepang, Rabu makanan China, Kamis dan Jumat berbeda menu lagi. Sementara untuk hari Sabtu dan Minggu, Jessica menerapkan pola makan bebas, alias bebas ngemil.

Tips Cara Diet Ira Wibowo

Lain lagi dengan Ira. Di usianya yang ke-42, tubuh Ira tetap fit, langsing dan awet ayu. Rahasia tubuh yang sehat ini simple saja sih. Ira menerapkan pola hidup sehat dan olahraga teratur, tanpa membatasi makanan dengan program diet yang berlebihan.

Cara Diet Ustad Yusuf Mansur, Diet Dengan Herbalife


Yusuf Mansur Herbalife
Ustad Yusuf Mansur Diet Dengan Herbalife
Selebritas memang punya cara masing-masing untuk tetap tampil prima dan juga selalu sehat, maklum jam terbang dan aktivitas mereka sangat tinggi. Nah, jika mereka bisa, kita harusnya juga bisa. Pastinya dibutuhkan niat dan kesungguhan agar diet sukses. Lalu, tipe diet manakah yang cocok dengan Anda? Yuk, dipilih dan siap-siap tampil cantik dan sehat!

itu dia Tips, Cara diet, Resep Diet, Rahasia Diet Sukses ala Artis Selebritis Indonesia
[sumber;http://peneroka.com,http://celebrity.okezone.com/,http://health.okezone.com,http://gosipboo.blogspot.com/&http://www.gosipartisindonesia.info]
◄ Newer Post Older Post ►